Binatang peliharaan adalah hewan yang berfungsi khusus sebagai teman sehari-hari manusia. Binatang peliharaan berlawanan dengan ternak, hewan laboratorium, hewan pekerja atau hewan olahraga yang fungsinya adalah untuk kepentingan ekonomi atau untuk melakukan tugas tertentu. Binatang peliharaan yang populer adalah binatang peliharaan yang setia pada majikannya dan memiliki kemampuan menarik tertentu seperti menyanyi. Walaupun secara teori, seseorang dapat memelihara hewan apapun sebagai binatang peliharaan, namun dalam prakteknya hanya spesies-spesies tertentu saja yang sering dijumpai, terutama anjing, kucing dan burung. Mungkin hanya mereka saja yang bisa menarik tertentu seperti menyanyi, dan lain-lain. Atau mungkin ada yang lain.
(1) ANJING
Anjing adalah mamalia karnivora yang telah mengalami domestikasi dari serigala sejak 15.000 tahun yang lalu atau mungkin sudah sejak 100.000 tahun yang lalu berdasarkan bukti genetik berupa penemuan fosil dan tes DNA Penelitian lain mengungkap sejarah domestikasi anjing yang belum begitu lama.
Anjing telah berkembang menjadi ratusan ras dengan berbagai macam variasi, mulai dari anjing tinggi badan beberapa puluh cm seperti Chihuahua hingga Irish Wolfhound yang tingginya lebih dari satu meter. Warna bulu anjing bisa beraneka ragam, mulai dari putih sampai hitam, juga merah, abu-abu (sering disebut "biru"), dan coklat. Selain itu, anjing memiliki berbagai jenis bulu, mulai dari yang sangat pendek hingga yang panjangnya bisa mencapai beberapa sentimeter. Bulu anjing bisa lurus atau keriting, dan bertekstur kasar hingga lembut seperti benang wol.
Asal Usul
Bukti baru mengungkap anjing pertama kali didomestikasi di Asia Timur, kemungkinan di Tiongkok. Manusia pertama yang menginjakkan kaki di Amerika Utara membawa serta anjing dari Asia. Penelitian genetika telah berhasil mengidentifikasi 14 ras anjing kuno. Di antaranya, Chow Chow, Sharpei, Akita, Shiba dan Basenji merupakan ras anjing yang tertua. Teori yang mengatakan anjing berasal dari Asia mungkin bisa dipercaya karena sebagian besar dari 14 ras anjing kuno berasal dari China dan Jepang.
(2) Kucing
Kucing, Felis silvestris-catus, adalah sejenis karnivora kecil dari keluarga Felidae yang sudah dijinakkan selama ribuan tahun. Kata "kucing" biasanya merujuk kepada "kucing" yang dijinakkan, tetapi bisa juga merujuk kepada "kucing raksasa" seperti singa, harimau, macan dan sebagainya.
Kucing telah berasosiasi dengan kehidupan manusia paling tidak sejak 3.500 tahun yang lalu, ketika orang Mesir kuno menggunakan kucing untuk menjauhkan tikus atau hewan pengerat lain dari hasil panen mereka. Saat ini, kucing adalah salah satu hewan peliharaan paling populer di dunia. Kucing yang garis keturunannya dicatat secara resmi disebut sebagai kucing ras atau galur murni (pure breed), seperti persia, siam, manx, sphinx. Kucing seperti ini biasanya dibiakkan di tempat pemeliharaan hewan resmi. Jumlah kucing ras hanyalah 1% dari seluruh kucing di dunia. Sisanya adalah kucing dengan keturunan campuran seperti kucing liar atau kucing kampung.
Tuesday, August 7, 2007
Binatang Peliharaan
Posted by Muhammad Yusuf at 1:22 AM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment